Wapres Minta OJK dan BEI Maksimalkan Perlindungan Investor


TEMPO.CO, Jakarta – Wakil Presiden Ma’ruf Amin memperingatkan agar Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bursa Efek Indonesia (BEI) meningkatkan pengawasan dan perlindungan para investor agar kepercayaan terhadap pasar modal Indonesia semakin meningkat.

Wakil Presiden atau Wapres Ma’ruf Amin mengatakan perlu adanya antisipasi terhadap situasi perekonomian global akan ancaman perlambatan perekonomian. Ia mengatakan negara-negara mitra dagang Indonesia harus menjadi fokus dalam mengantisipasi potensi ini.

Ma’aruf mengatakan aktivitas pasar modal cukup bergairah dengan pertumbuhan 4,09 persen sepanjang 2022. Namun, ia mengingatkan agar optimisme pasar harus tetap diikuti dengan kewaspadaan dan kehati-hatian.

“Pihak regulator dan pengawas pasar modal baik OJK maupun BEI agar lebih meningkatkan pengawasan dan perlindungan bagi investor sehingga kepercayaan investor akan semakin tinggi terhadap pasar modal indonesia,” ujar Ma’ruf dalam acara Penutupan Perdagangan Bursa Efek Indonesia Tahun 2022, Jumat 30 Desember 2022.

Demi menjaga laju perekonomian Indonesia, Ma’aruf mengatakan pemerintah akan fokus menjaga level konsumsi domestik dan daya beli masyarakat. Selain itu, hilirisasi pemberdayaan UMKM, pengembangan ekonomi digital, dan ekonomi hijau menjadi penting untuk mencapai pertumbuhan berkelanjutan.

Selanjutnya: Mengindikasikan semakin meningkatnya kepercayaan …





Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »