HEPI dan Universitas Binus Dorong Kolaborasi Pendidikan Tinggi Indonesia-AS


UNIVERSITAS Binus menjalin kerja sama dengan Inisiatif Kemitraan Pendidikan Tinggi (Higher Education Partnership Initiative/HEPI) USAID yang dilaksanakan dengan Arizona State University (ASU). Kerja sama dengan USAID HEPI akan membangun kapasitas untuk memberdayakan masyarakat dengan fokus pada kurikulum praktis yang memenuhi kebutuhan industri dan STEM (Science, Technology, Engineering and Mathematics).

“Tujuannya mempersiapkan generasi penerus pemimpin STEM dengan pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan untuk mendorong inovasi industri,” tutur Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo, M.M. selaku Rektor Universitas Binus menyambut penandatanganan MOU kedua lembaga itu di Tangerang, Selasa (21/2). 

HEPI adalah kemitraan lima tahun antara Amerika Serikat dan Indonesia yang akan mendorong kerja sama antara universitas di Amerika Serikat dan program akademik STEM di Indonesia, menerapkan model kemitraan untuk gelar bersama antara program Indonesia dan Amerika Serikat, pengalaman pendidikan dan studi di luar negeri berbasis Amerika Serikat, transfer ke program gelar Amerika Serikat, dan pendaftaran pada program pascasarjana Amerika Serikat. HEPI akan berfungsi sebagai konsorsium mitra universitas, pemerintah, dan industri yang akan membangun kapasitas di pendidikan tinggi melalui universitas inti, termasuk Binus, yang melayani sebagai mentor bagi mitra lain di wilayah tersebut.

“Arizona State University (ASU)–universitas paling inovatif nomor satu di Amerika Serikat selama delapan tahun terakhir–bekerja sama dengan USAID, Binus, dan mitra-mitra universitas lain dalam proyek HEPI untuk mengembangkan kemitraan universitas AS dan Indonesia di bidang pendidikan STEM. Tujuannya memajukan tenaga kerja STEM di masa depan melalui keterlibatan fakultas dan mahasiswa,” terang Jeffrey S. Goss, selaku Associate Vice Provost, Arizona State University (ASU).

Sebagai universitas mentor, Binus akan memfasilitasi kelompok kerja dari pemimpin industri, akademik, dan pemerintah untuk memecahkan tantangan dalam pendidikan tinggi dan persiapan tenaga kerja. Mereka akan bekerja sama dengan USAID dan ASU untuk memberikan pelatihan dan pengembangan kepada universitas afiliasi regional melalui pusat pengajaran dan pembelajaran. 

Dengan dukungan tenaga ahli dari HEPI, Binus akan membimbing universitas untuk meningkatkan kurikulum dan metode pengajaran agar lulusan siap sukses di industri sesuai dengan standar AS. Hal ini akan membangun reputasi Binus dan membuka peluang kemitraan dengan AS. 

“USAID berkomitmen mempromosikan kemitraan antara universitas AS dan Indonesia. Kemitraan-kemitraan tersebut akan mendukung program STEM di Indonesia untuk memenuhi standar kelas dunia. Tujuan kami yaitu mendukung pemerintah Indonesia dalam membuat tenaga kerja Indonesia lebih kompetitif,” pungkas Farhad Ghaussy selaku Economic Growth and Education Office Director USAID Indonesia.

Binus akan menggunakan kolaborasi industri melalui HEPI dan pengalaman dari Arizona State University untuk menyediakan kesempatan pembelajaran terapan dan kurikulum berbasis industri bagi mahasiswa. Binus juga akan bekerja sama dengan USINDO untuk membantu mahasiswa Indonesia dalam mendaftar dan menyelesaikan pengalaman akademik mereka di institusi AS. (RO/OL-14)





Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »