TEMPO.CO, Jakarta – Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate buka suara soal perbedaan data masyarakat miskin penerima Set Top Box (STB) dengan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) versi Kementerian Sosial (Kemensos). Menurut dia, DTKS tidak ada hubungan langsung dengan kepemilikan TV.
“Jadi kita kan harus memeriksa dan berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk memastikan siapa penerimanya supaya tepat,” ujar Johnny Plate di Pullman Hotel, Jakarta Pusat, Jumat, 19 Agustus 2022.
Saat ini, Sekretaris Jenderal Partai NasDem itu menambahkan, Kominfo menggunakan data yang dikoordinasikan dengan pemerintah daerah dengan Kementerian Dalam Negeri. “Tentu data yang akurat ya, karena belum ada data itu (kepemilikan TV),” kata dia.
Kominfo memperkirakan ada 6,7 juta keluarga miskin yang akan mendapatkan subsidi STB secara cuma-cuma alias gratis. Perkiraan tersebut berdasarkan jumlah keluarga miskin secara nasional yang jumlahnya sekitar 25 juta rumah tangga.
Namun, dari jumlah 25 juta rumah tangga yang diperkirakan 6,7 juta juga itu bisa berubah angkanya. “Bisa saja satu tidak punya TV atau dia tinggal bersama-sama dengan nonton TV yang sama atau yang mereka punya TV dihital, kan bisa seperti itu,” tutur Johnny. “Sehingga kita perlu berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk memastikan siapa aja yang akan menerima.”
Sebaliknya, dia berujar, ada juga masyarakat yang tidak dikategorikan sebagai miskin, tapi mempunyai TV tabung. Maka kepada mereka itu harus dlakukan pengadaan STB-nya secara swasembada atau mengganti TV-nya.
Karena, Johnny menjelaskan, jika TV sudah tua dan ketinggalan teknologi, harus diganti. “Mereka bisa ganti TV yang sekarang ke digital. Tapi kalau masih gunakan model lama itu, perlu alat STB itu yang sedang didistribusikan sekarang,” ucap dia.
Kominfo akan melakukan multiple Analog Switch Off (ASO) atau peralihan ke siaran televisi atau TV digital di wilayah Jabodetabek pada 25 Agustus 2022. Pemerintah saat ini sedang menyiapkan distribusi STB gratis untuk masyarakat miskin.
Mewakili Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Sekretaris Daerah Marullah Matali mengatakan sudah ada 50.059 unit STB yang dibagikan ke masyarakat miskin. Itu belum menjangkau semua masyarakat miskin di DKI yang jumlahnya 123.888 rumah tangga.
“Belum termasuk warga di Kepulauan Seribu ada 30 ribuan warga tidak masuk 50.059 rumah tangga. Bukan mengeluh ucapan terima kasih memberikan kontribusi 40 persen,” ujar Marullah dalam acara diskusi publik Dukung Era Baru TV Digital: Jabodetabek Siap ASO di Pullman Hotel, Jakarta Pusat, Jumat, 19 Agustus 2022.
Dia berharap kondisi itu bisa diperbaiki dengan memperluas infrastruktur. Marullah mengatakan suksesnya migrasi ke televisi digital ini mengakselerasi transformasi digital di Indonesia, khususnya Jakarta. Di wilayahnya juga sedang gencar melakukan transformasi digital. “Suksesnya migrasi bisa mengakselerasi transformasi digital di Indonesia khususnya di Jakarta,” ucap dia.
Baca: Profil Hermanto Dardak yang Meninggal Diduga karena Kecelakaan di Tol Pemalang-Batang
Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.
Recent Comments