TEMPO.CO, Jakarta -Zulkifli Hasan mengklaim Kementerian Perdagangan (Kemendag) telah berhasil mengendalikan inflasi pangan selama dirinya menjabat sebagai menteri.
Ia mengklaim inflasi pangan sampai Agustus 2022 cukup terjaga. “Perkembangan harga bahan kebutuhan pokok per 21 September 2022 turun signifikan dibandingkan dengan 15 Juni 2022,” ucapnya dalam konferensi pers Kinerja 100 Hari Menteri Perdagangan di Auditorium Utama Kemendag, Jakarta Pusat pada Minggu, 25 September 2022.
Berdasarkan catatan Kementerian Perdagangan, terjadi deflasi volatile food pada Agustus 2022 sebesar -2,90 persen, menyumbang deflasi nasional menjadi -021 persen. Adapun inflasi Januari sampai Agustus 2022 sebesar 3,63 persen. Sementara inflasi tahun ke tahun atau yoy pada Agustus 2022 terhadap Agustus 2021 sebesar 4,69 persen.
Lebih jauh, Ketua Umum Partai Amanat Nasional itu mencatat terdapat 10 bahan pokok yang harganya telah turun, yaitu daging sapi, cabai merah besar, cabai rawit keriting, cabai rawit merah, daging ayam ras, bawang merah, bawang putih, minyak goreng kemasan sederhana, gula pasir, dan minyak goreng curah.
Harga daging sapi pada 21 September 2022 sebesar Rp 135.400 per kilogram . Angka itu turun 0,07 persen dibandingkan harga saat Zulkifli dilantik, 15 Juni 2022 yaitu Rp 135.900. Harga cabai merah keriting turun 17,47 persen menjadi Rp 58.100 per kilogram dari harga semula Rp 70.400 per kilogram.
Kemudian harga cabai merah besar turun 19,01 persen, menjadi Rp 55.400 per kilogram dari harga semula Rp 68.400 per kilogram. Cabai rawit merah turun lebih besar, yakni 25,03 persen. Harganya kini menjadi Rp 67.400 per kilogram dari harga Rp 89.900 per kilogram.
Harga daging ayam ras juga turun 8,62 persen, menjadi Rp 35 ribu per kilogram. Dari harga semula Rp 38.300 per kilogram. Sedangkan harga bawang merah turun 31,82 persen, jadi Rp 34.500 per kilogram dari harga Rp 50.600 per kilogram.
Sementara harga telur ayam ras naik 2,03 persen, menjadi Rp 30.100 per kilydari harga Rp 29.500 per kilogram. Terakhir harga bawang putih grade A, turun 8,86 persen menjadi Rp 28.800 per kilogram dari harga Rp 31.600 per kilogram.
Baca Juga: Badan Pangan Nasional Serap Ayam Hidup Peternak Mandiri Kecil Agar Harga Stabil
Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.
Recent Comments